Dalam rangka menjalankan agenda tahunan MIN 6 Model Banda Aceh menggelar assesmen Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Madrasah, Senin (22/04/2024).
Kegiatan PPDB dilaksanakan mulai pukul 8 pagi sampai selesai, semua calon peserta didik baru di lakukan assesmen secara langsung oleh panitia pelaksana PPDB MIN 6 Model Banda Aceh.
Peserta PPDB yang lulus seleksi secara online berjumlah 584 orang dan yang tidak lulus verifikasi berjumlah 4 orang, karena pendaftaran melebihi kuota maka secara juknis dilaksanakan seleksi administrasi, umur dan zona alamat.
Kepala MIN 6 Model Banda Aceh Hilmiyati, S.Ag., MA menyampaikan hari ini kita melaksanakan PPDB bagi peserta didik baru, Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 8 pagi sampai selesai.
“Peserta PPDB yang lulus seleksi secara online berjumlah 597 orang dan yang tidak lulus verifikasi 4 orang, karena pendaftaran melebihi kuota maka secara juknis maka dilaksanakan seleksi administrasi, umur dan zona alamat.”
Semoga pelaksanan kegiatan PPDB tahun ini bisa berjalan dengan lancar dan sukses serta himbauan kepada orang tua bisa mendaftar beberapa sekolah MI/SD sehingga tidak lulus di disini bisa lulus ditempat lain.